Dirjen GTK Kemdikbud Optimis Bila Guru-guru Kita Serius Belajar di Seri Belajar Calon ASN PPPK, akan Banyak Yang Lulus Tes!

Dirjen GTK Kemdikbud Optimis Bila Guru-guru Kita Serius Belajar di Seri Belajar Calon ASN PPPK, akan Banyak Yang Lulus Tes!

Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Kemendikbud - Iwan Syahril memberikan klarifikasi tentang masalah program guru belajar seri belajar mandiri calon guru aparatur sipil negara (ASN) PPPK (pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja). Menurut dia, guru yang terdata dalam Data Pokok Pendidikan (Dapodik) bisa mengakses program tersebut karena memiliki SIM PKB (sistem informasi manajemen untuk pengembangan keprofesian berkelanjutan).

Baca Juga :

"Untuk masuk program tersebut hanya bagi guru-guru yang terdaftar di Dapodik. Kalau sudah masuk Dapodik, otomatis punya SIM PKB," ujar Dirjen Iwan kepada JPNN.com, Sabtu (6/3).

Menurut Iwan, tidak mungkin guru-guru yang terdaftar di Dapodik tidak memiliki akun SIM PKB. Akun SIM PKB ini bisa dicari di laman GTK belajar Kemendikbud.

"Ini banyak kok guru honorer yang bisa akses seri belajar mandiri tersebut. Prinsipnya harus ada dalam Dapodik" ucapnya.

Iwan mengakui belum semua mata pelajaran (mapel) masukan dalam program guru belajar seri belajar mandiri. Begitu juga dengan ketidaksesuaian post test-nya dengan mapelnya. Misalnya mapel sejarah tetapi post test-nya kimia.

"Saya sudah mendapat laporan dan langsung cek pada 4 Maret tentang hal ini. Dan, saya meminta tim menyelesaikan masalah ini," terangnya.

Dia menambahkan, program guru belajar pada umum, seri belajar mandiri tersebut lancar-lancar saja. Kalau pun ada masalah teknis, langsung ditindaklanjuti tim. Iwan akan terus melakukan pemantauan dan berupaya semaksimal mungkin agar guru-guru mendapatkan pembelajaran terbaik.

Dirjen GTK Kemdikbud Optimis Bila Guru-guru Kita Serius Belajar di Seri Belajar Calon ASN PPPK, akan Banyak Yang Lulus Tes!

Baca Juga :

"Ini demi persiapan mereka menghadapi tes PPPK nanti. Saya optimistis bila guru-guru kita serius belajar, akan banyak yang lulus tes," paparnya.

Sebelumnya, sejumlah forum guru menginformasikan adanya kendala teknis terkait seri belajar mandiri PPPK tersebut. Mulai dari tidak bisa mengakses program karena tidak ada akun SIM PKB sampai post test-nya yang tidak sesuai dengan mapelnya.

Sampai disini dulu informasi yang bisa kami sampaikan. Jika ingin tetap mendapatkan informasi terbaru seputar Informasi Dunia Pendidikan, silahkan pantau laman ini dengan cara mengikuti Fans Page kami di INFORMASI CPNS PPPK PPG INDONESIA, atau Search di Facebook INFO CPNS PPPK PPG INDONESIA. Semoga informasi ini dapat membantu. Terima kasih.

Silahkan Share di bawah 👇👇👇:

0 Response to "Dirjen GTK Kemdikbud Optimis Bila Guru-guru Kita Serius Belajar di Seri Belajar Calon ASN PPPK, akan Banyak Yang Lulus Tes!"

Post a Comment