Download Contoh Poster Protokol Kesehatan Untuk Sekolah / Madrasah Terkait Covid-19

Download Contoh Poster Protokol Kesehatan Untuk Sekolah / Madrasah Terkait Covid-19
Download Contoh Poster Protokol Kesehatan Untuk Sekolah / Madrasah Terkait Covid-19Pict. Ayomadrasah

Dalam menyambut Tahun Ajaran Baru 2020/2021 | Kemungkinan akan dimulai saat pandemi covid-19 masih belum berakhir, berikut beberapa contoh poster protokol kesehatan di sekolah. Poster-poster ini terkait dengan cara cuci tangan pakai sabun (CTPS) yang benar, penggunaan masker kain, jaga jarak antar siswa, dan berbagai ketentuan terkait dengan protokol kesehatan yang harus dilakukan di sekolah atau madrasah.


⇒ Pertama adalah poster tentang protokol kesehatan di sekolah secara umum. 
⇒ Kedua adalah poster tentang cuci tangan memakai sabun.

Kedua hal tersebut menjadi sangat penting jika proses belajar mengajar di sekolah/madrasah berlangsung saat pandemi  covid-19 ini. Pihak sekolah/madrasah harus senantiasa memperingatkan siswa-siswinya untuk mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan termasuk tata cara mencuci tangan dengan memakai sabun dan air mengalir secara benar. Jangan sampai kegiatan belajar mengajar justru menjadikan madrasah sebagai kluster baru persebaran covid-19.




A. Poster Protokol Kesehatan

Poster pertama adalah terkait protokol kesehatan di madrasah. Poster ini mengajak siswa-siswi untuk membudayakan empat hal selama di sekolah atau madrasah:

➤  Pertama, selalu memakai masker kain dan atau faceshield. 
➤ Kedua membiasakan mencuci tangan memakai sabun dan air mengalir setiap kali masuk ke lingkungan sekolah atau kelas dan setiap pulang (meninggalkan) madrasah. 
➤ Ketiga anjuran melakukan jaga jarak sedikitnya 1,5 meter. 
➤ Dan keempat peringatan untuk membawa barang dan perlengkapan sendiri dan tidak meminjam kepada temannya. Baik untuk perlengkapan sekolah (buku, pensil, dll), maupun perlengkapan lain seperti tempat minum dan makanan.

Poster tersebut adalah sebagai berikut :


Download Contoh Poster Protokol Kesehatan Untuk Sekolah / Madrasah Terkait Covid-19

Dengan warna kuning dan dilengkapi ilustrasi warna-warni, poster ini dapat dipasang di berbagai area sekolah/madrasah seperti di ruang kelas, lorong sekolah, maupun tempat-tempat strategis lainnya.


B. Poster Cuci Tangan Pakai Sabun

Poster kedua adalah tentang gerakan mencuci tangan dengan menggunakan sabun dan air mengalir. Dilengkapi dengan ilustrasi tentang enam langkah mencuci tangan. Cuci tangan pakai sabun dengan air mengalir selama 60 detik akan dapat membunuh kuman dan virus. Termasuk virus covid-19. Sehingga budaya mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir harus diterapkan secara ketat di lingkungan sekolah dan madrasah.

Poster tersebut adalah sebagai berikut :


Download Contoh Poster Protokol Kesehatan Untuk Sekolah / Madrasah Terkait Covid-19

Poster cuci tangan pakai sabun dengan air mengalir ini sebenarnya merupakan poster Germas (Gerakan Masyarakat Hidup Sehat) Kementerian Kesehatan Republik Indonesia yang dimodifikasi. Tentunya agar lebih bersifat khusus dan tepat untuk dipasang di lingkungan madrasah.


C. Sekolah Harus Selalu Mengingatkan Protokol Kesehatan

Pihak sekolah atau madrasah harus senantiasa mengingatkan warga sekolah untuk melaksanakan protokol kesehatan. Sebagaimana salah satu isi SKB 4 Menteri tentang Penyelenggaraan tahun Ajaran 2020/2021 Saat Pandemi Covid-19, sekolah harus memberikan pengumuman di seluruh area satuan pendidikan secara berulang dan intensif terkait penggunaan masker, cuci tangan pakai sabun (CTPS), dan jaga jarak.


Pengumuman ini selain disampaikan secara lisan kepada para siswa tentu akan lebih efektif lagi jika disampaikan juga secara visual. Salah satunya adalah dengan memasang poster-poster terkait protokol kesehatan dan covid-19 di lokasi-lokasi strategis di lingkungan sekolah. Itulah beberapa contoh poster terkait dengan protokol kesehatan di sekolah yang dapat dijadikan inspirasi. Contoh poster protokol kesehatan di sekolah inipun dapat dicetak langsung untuk dipasang di lingkungan sekolah dan madrasah.

Sampai disini dulu informasi yang bisa kami sampaikan. Jika ingin tetap mendapatkan informasi terbaru seputar Informasi Dunia Pendidikan, silahkan pantau laman ini dengan cara mengikuti Fans Page kami di Sahabat Dikbud Update, atau Search di Facebook Grup Sahabat Dikbud Update. Semoga informasi ini dapat membantu. Terima kasih.


Sumber : Ayo Madrasah

Baca Juga : 




Silahkan Share di bawah 👇👇👇:

0 Response to "Download Contoh Poster Protokol Kesehatan Untuk Sekolah / Madrasah Terkait Covid-19"

Post a Comment