NIP dan SK PPPK | Ahmad yakin Oktober, NIP dan SK PPPK Akan Diterima Sesuai Janji Pemerintah Saat Rapat Kerja Komisi X DPR RI Maupun Komisi II !

NIP dan SK PPPK | Ahmad yakin Oktober, NIP dan SK PPPK Akan Diterima Sesuai Janji Pemerintah Saat Rapat Kerja Komisi X DPR RI Maupun Komisi II !
Ahmad yakin Oktober, NIP dan SK PPPK Akan Diterima Sesuai Janji Pemerintah!

JAKARTA - Menurut Koordinator Wilayah Perkumpulan Honorer K2 Indonesia (PHK2I) Jawa Tengah Ahmad Saefudin, Para Honorer K2 yang lulus PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) hasil seleksi Februari 2019, sangat berharap bulan depan sudah bisa menerima gaji dan rapelan. Pasalnya, rerata PPPK sudah menumpuk utang karena berpikir akan mampu melunasinya dari gaji dan rapelan, setelah terima NIP dan SK PPPK. Berikut penjelasannya yang kami lansir dari laman jpnn:

Baca Juga : 

"Semoga informasi rancangan Perpres tentang Gaji dan Tunjangan PPPK akan diajukan ke presiden dalam pekan ini bisa terealisasi. Mudah-mudahan juga bulan ini Perpres tersebut ditetapkan sehingga proses pengangkatan PPPK segera berjalan," Jelas Ahmad Saefudin, Jumat (18/9).

Dia menambahkan, saat ini seluruh honorer K2 deg-degan menunggu detik-detik pengumuman penerbitan Perpres tentang Gaji dan Tunjangan PPPK. Pasalnya, setelah perpres yang sudah lama dinanti itu terbit, mereka dijanjikan akan langsung menerima NIP dan SK PPPK.

Baca Juga :

NIP dan SK PPPK | Ahmad yakin Oktober, NIP dan SK PPPK Akan Diterima Sesuai Janji Pemerintah Saat Rapat Kerja Komisi X DPR RI Maupun Komisi II !

Tahap berikutnya ialah pembayaran gaji dan rapelan, semuanya sudah menyusun rencana apa yang akan dilakukan bila bulan depan sudah menerima gaji PPPK.

"Kami sudah enggak sabar menunggu keburu utang numpuk nih" terangnya.

Ahmad yakin Oktober, NIP dan SK PPPK akan diterima sesuai janji pemerintah saat rapat kerja Komisi X DPR RI maupun Komisi II. Dia mengatakan, harapan untuk segera mendapatkan NIP dan SK karena banyak yang butuh uang untuk membayar utang. Ada kekhawatiran juga jangan-jangan begitu menerima gaji malah tidak ada sisanya.

"Semoga pas terima gaji dan rapelan masih ada sisanya. Mudah-mudahan juga enggak nombok karena tahun ini banyak honorer K2 yang lulus PPPK tidak lagi menerima gaji. Akhirnya utang sana-sini. Apalagi saat pandemi semua makin sulit cari uang tambahan," jelasnya.

Seluruh honorer K2 baik yang lulus PPPK maupun belum, berharap Perpres Gaji dan Tunjangan PPPK segera ditetapkan. Dengan begitu, urusan PPPK hasil seleksi tahap I kelar. Harapannya, honorer K2 yang belum lulus bisa ikut seleksi PPPK tahap II.

Sampai disini dulu informasi yang bisa kami sampaikan. Jika ingin tetap mendapatkan informasi terbaru seputar Informasi Dunia Pendidikan, silahkan pantau laman ini dengan cara mengikuti Fans Page kami di Sahabat Dikbud Update, atau Search di Facebook Grup Sahabat Dikbud Update. Semoga informasi ini dapat membantu. Terima kasih.

Sumber : Jpnn.com
Silahkan Share di bawah 👇👇👇:

1 Response to "NIP dan SK PPPK | Ahmad yakin Oktober, NIP dan SK PPPK Akan Diterima Sesuai Janji Pemerintah Saat Rapat Kerja Komisi X DPR RI Maupun Komisi II !"

  1. Cepatlah di proses pak pemerintah sehingga mereka yang lulus p3k cepat nerima haknya dan berkehidupan yang layak habis sudah satu tahun lewat....

    ReplyDelete